Pengertian Kolase
Kolase (collage), atau ada juga pihak yang menyebutnya dengan karya gunting tempel (cut and paste), dapat dipahami sebagai sebuah karya yang dibuat dengan cara memotong objek-objek, yang biasanya berupa gambar, dan kemudian menempelkan objek-objek itu dengan lem atau perekat dalam suatu bidang, sehingga ia menjadi satu-kesatuan karya. Istilah lain yang digunakan untuk merujuk pada karya rakitan ini adalah montase (montage).
Bahan dan alat yang diperlukan: kertas gambar, kertas warna, kertas limbah, bahan alam, potongan kain, lem, pinsil, gunting, atau/dan cutter.
Prosedur pengerjaan:
(a) Buatlah rancangan/gambar yang akan diselesaikan dengan kolase pada kertas gambar yang disediakan.Karya Kolase (tempelan kertas warna)
(b) Jiplakkan bentuk/gambar pada warna sesuai pilihan, potong/gunting secermat mungkin. Kemudian tempelkan bentuk/gambar tersebut menggunakan lem pada tempat yang sudah dirancang tadi. Warna yang digunakan dapat diambil dari kertas warna, potongan kain, limbah percetakan, limbah alam (daun, kulit pohon dan sebagainya).
1 komentar:
sangat membantu
Posting Komentar